Memilih Calon Induk Ikan Mas Yang Baik

Media Penyuluhan PerikananKeberhasilan Usaha pembenihan ikan mas sangat ditentukan oleh kualitas induk. Pemilihan calon induk harus mempertimbangkan ras atau varietas ikan yang akan dipelihara, karena ciri-ciri calon induk yang baik berbeda-beda untuk setiap ras atau varietas.

Menurut Khairuman, dkk (2008), secara umum ciri-ciri induk yang baik adalah sebagai berikut:

  1. Sehat Tidak cacat, dan tidak terluka
  2. Umur induk 1,5 tahun - 3 tahun
  3. Sisik tersebar teratur dan berukuran agak besar
  4. Sisik tidak terluka dan tidak cacat
  5. Bentuk dan ukuran tubuh seimbang tidak terlalu gemuk atau tidak terlalu kurus
  6. Tubuh tidak terlalu keras atau tidak terlalu lembek
  7. Perut lebar dan datar
  8. Ukuran tubuh relatif tinggi
  9. Bentuk ekor normal, cepat terbuka, pankal ekor relatif lebar dan datar
  10. Kepala relatif kecil dan moncongnya lancip, terutama pada induk betina, Sebab jumlah telur ikan yang berkepala kecil biasanya lebih banyak daripada ikan yang berkepala besar
  11. Jarak lubang dubur relatif dekat dengan pangkal ekor

Selain sifat umum di atas induk ikan mas juga memiliki sifat spesifik yaitu sebagai berikut

Induk Jantan :
  1. Dapat dipijahkan pada umur lebih dari 6 bulan atau mencapai bobot minimal 0,5 kg 
  2. Jika bagian perut di urut ke arah urogenital akan keluar sperma

Induk Betina
  1. Dapat dipijahkan pada umur 1,5 tahun atau minimal berbobot 1,5 kg
  2. Ikan yang matang gonad dapat dilihat dari perut yang terasa lunak, membengkak ke arah belakang dari atas urogenital (lubang urine sekaligus kelamin), lubang urogenital biasanya berwarna kemerahan dan agak terbuka, tetapi banyak juga yang tidak terbuka
  3. Induk yang matang gonad biasanya tidak banyak bergerak atau gerakannya sangat perlahan
Sumber : Alam, Mahendra. 2011. Budidaya Ikan Mas (Cyprinus carpio). Materi Penyuluhan Kelautan dan Perikanan No. 002/TAK/BPSDMKP/2011. Pusat Penyuluhan KP - BPSDMKP. Jakarta

Comments

Popular posts from this blog

Teknik - Teknik Penyimpanan Ikan Di Dalam Palka

Pemijahan Ikan Lele Melalui Penyuntikan Hormon Buatan

Mengenal Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Mutu Ikan Segar